3 Hadits Tentang Kejujuran Membawa Kebaikan

Mustafalan.com – Hadits tentang kejujuran. Pada kesempatan sebelumnya kami telah membagikan kumpulan hadits tentang larangan berbohong. Sebagai gantinya, umat Islam dianjurkan untuk selalu berkata jujur sesuai dengan fakta.

Dengan berkata jujur, akan ada banyak kebaikan yang kita peroleh. Kita juga bisa mendapatkan banyak manfaat selagi tidak berbohong, salah satunya adalah mendapatkan pahala dan menjauhkan dari risiko buruk lain yang akan datang.

Seperti kita ketahui, kebohongan yang dilakukan bisa saja menyebabkan masalah di kemudian hari. Masalah tersebut bisa bertambah parah dan pada akhirnya berkembang menjadi permusuhan, dendam, hingga putus tali silaturahmi.

Sangat diharuskan dalam kondisi apapun bersikap jujur itu wajib, seperti yang disebutkan dan dijelaskan dalam hadits shahih mengenai kejujuran yang akan kami bagikan di bawah berikut ini. Langsung saja silahkan simak ulasannya.

Daftar Hadits Tentang Kejujuran

Berikut pembahasan mengenai kumpulan bacaan lafadz hadits dan dalil shahih riwayat sahabat Nabi Muhammad SAW dan tokoh muslim terkenal dunia mengenai kejujuran, ditulis dalam bahasa Arab, latin, dan terjemahan Indonesia lengkap.

1. Jujur Membawa ke Surga

عَلَـيْكُمْ بِـالصِّدْقِ فَاِنَّ الصِّدْقَ يَـهْدِى اِلىَ اْلبِرِّ وَ اْلبِرُّ يَـهْدِى اِلىَ اْلجَنَّةِ. وَ مَا يَزَالُ الـرَّجُلُ يَصْدُقُ وَ يَـتَحَرَّى الصِّدْقَ حَتَّى يُكْـتَبَ عِنْدَ اللهِ صِدِّيـْقًا. وَ اِيـَّاكُمْ وَ اْلكَذِبَ فَاِنَّ اْلكَذِبَ يَـهْدِى اِلىَ اْلفُجُوْرِ وَ اْلفُجُوْرُ يَـهْدِى اِلىَ النَّارِ. وَ مَا يَزَالُ اْلعَبْدُ يَكْذِبُ وَ يَـتَحَرَّى اْلكَذِبَ حَتَّى يُكْـتَبَ عِنْدَ اللهِ كَـذَّابـًا

Artinya: “Wajib bagi kalian untuk jujur, karena sesungguhnya jujur itu membawa pada kebaikan dan kebaikan itu membawa ke surga. Dan seseorang senantiasa jujur dan memilih kejujuran sehingga dicatat di sisi Allah sebagai orang yang jujur. Dan takutlah kalian dari dusta, karena sesungguhnya dusta itu membawa kepada kedurhakaan, dan durhaka itu membawa ke neraka. Dan seseorang senantiasa berdusta dan memilih berdusta sehingga dicatat di sisi Allah sebagai pendusta.”

2. Jujur Menjamin Mendapat Keberuntungan

اِضْمَنُوْا لىِ سِتًّا مِنْ اَنـْفُسِكُمْ، اَضْمَنْ لَكُمُ اْلجَنَّةَ. اُصْدُقُوْا اِذَا حَدَّثْـتُمْ، وَ اَوْفُوْا اِذَا وَعَدْتُمْ، وَ اَدُّوْا اِذَا ائْـتُمِنْـتُمْ، وَ احْفَظُوْا فُرُوْجَكُمْ، وَ غُضُّوْا اَبـْصَارَكُمْ، وَ كُـفُّـوْا اَيـْدِيـَكُمْ

Artinya: “Hendaklah kalian menjamin padaku enam perkara, niscaya aku menjamin surga bagi kalian. Jujurlah apabila kamu berbicara, tunaikan janji apabila kalian berjanji, laksanakan apabila kalian diberi amanah, jagalah kemaluan kalian, tundukkanlah pandangan kalian dan jagalah tangan kalian.”

3. Jujur Mendapatkan Ketenangan Hati

حفِظْتُ مِنْ رسولِ اللَّه صَلّى اللهُ عَلَيْهِ وسَلَّم : دَعْ ما يَرِيبُكَ إِلَى مَا لا يَريبُكَ ، فَإِنَّ الصِّدْقَ طُمأنينَةٌ، وَالْكَذِبَ رِيبةٌ

Artinya: “Tinggalkanlah olehmu apa saja yang kamu ragukan dan beralihlah kepada yang tidak kamu ragukan. Sesungguhnya kejujuran itu ketenangan dan kedustaan itu kebimbangan.”

Kesimpulan

Itu dia beberapa daftar hadits dan dalil shahih tentang kejujuran, hadits tentang kejujuran brainly, hadits tentang kejujuran membawa kebaikan, dalil tentang kejujuran, dalil jujur dalam perbuatan, hadis tentang perilaku jujur, dalil naqli tentang jujur, tulislah salah satu hadis tentang perilaku jujur lengkap dengan artinya, tuliskan beberapa keuntungan di dunia sebagai buah dari perilaku jujur.

Baca:

Tinggalkan komentar